Skip to main content

Kebijakan cookie ini menjelaskan cookie yang mungkin diterapkan saat Anda mengunjungi situs web kami serta tujuan penggunaan cookie tersebut dan informasi pribadi yang dikumpulkan dari penggunaan cookie.

1 PENGGUNAAN COOKIE KAMI

1.1 Selamat datang di situs web Situs Karier Global BAT (Situs Web), yang dimiliki dan dikelola oleh British-American Tobacco (Holdings) Limited, perusahaan yang didirikan di England dan Wales dengan nomor perusahaan 00262254 dan kantor terdaftar yang beralamat di Globe House, 4 Temple Place, London WC2R 2PG, United Kingdom(dalam kebijakan ini disebut sebagai kami).

1.2 Kebijakan Cookie ini menjelaskan cookie yang diterapkan secara otomatis dan cookie lain yang dapat Anda pilih untuk diterapkan ketika mengunjungi Situs Web kami serta tujuan penggunaan cookie tersebut.

1.3 Situs Web kami menggunakan cookie untuk membedakan Anda dengan pengguna lain. Hal ini membantu kami memberi Anda pengalaman yang baik ketika menelusuri Situs Web kami serta memungkinkan kami meningkatkan kualitas Situs Web kami.

1.4 Karena beberapa cookie bekerja dengan mengumpulkan dan menyimpan informasi pribadi tentang Anda, kebijakan ini juga menjelaskan informasi pribadi yang kami proses atau yang kami izinkan untuk diakses oleh orang lain saat menggunakan cookie.

1.5 Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai cara kami menggunakan informasi pribadi yang kami kumpulkan tentang Anda (termasuk informasi yang dikumpulkan melalui penggunaan cookie kami), silakan baca Pemberitahuan Privasi kami.

1.6 Kebijakan Cookie ini terakhir diperbarui pada tanggal yang tertera di akhir kebijakan ini.

2 APA YANG DIMAKSUD DENGAN COOKIE?

2.1 Cookie adalah file data berukuran kecil yang ditempatkan di perangkat Anda untuk membantu situs web mengenali Anda sebagai seorang pengguna yang unik saat menggunakan situs web, baik selama durasi Anda membuka situs tersebut (menggunakan cookie sesi) maupun saat Anda membuka kembali situs tersebut (a cookie persisten). File lain yang serupa, misalnya piksel dan beacon, berfungsi dengan cara yang sama dan kami menggunakan kata “cookie” dalam Kebijakan Cookie ini untuk menyebut semua teknologi yang mengumpulkan informasi dengan cara ini. Cookie juga dapat digunakan di email yang Anda terima untuk membantu kami memahami tingkat interaksi Anda dengan email tersebut.

2.2 Cookie dapat berupa cookie “pihak pertama” (yang diterapkan oleh kami) atau “pihak ketiga” (yang ditempatkan di perangkat Anda oleh situs web lain saat Anda menggunakan Situs Web kami).

2.3 Cookie adalah teknologi yang umum digunakan untuk menyimpan informasi tertentu tentang seorang pengunjung di suatu situs web. Sebagian besar situs web saat ini memanfaatkan cookie dan biasanya cookie digunakan untuk berbagai macam tugas. Kami menggunakan jenis cookie berikut untuk tujuan di bawah ini:

Cookie browser. Kami menggunakan cookie yang diterapkan melalui browser web Anda untuk tujuan berikut:

  • Cookie yang benar-benar diperlukan. Ini adalah cookie yang dibutuhkan Situs Web kami untuk dapat berfungsi dan tidak dapat dinonaktifkan dalam sistem kami. Cookie ini meliputi, misalnya, cookie yang diterapkan demi alasan keamanan atau untuk menyimpan preferensi persetujuan cookie Anda. Cookie semacam ini biasanya hanya diterapkan sebagai tanggapan atas tindakan Anda yang merupakan permintaan layanan, misalnya mengatur preferensi privasi Anda. Anda dapat mengatur browser untuk memblokir cookie ini atau memperingatkan Anda tentang cookie tersebut. Namun, beberapa bagian dari Situs Web kami akan berhenti berfungsi sebagai akibatnya.
  • Cookie fungsional. Cookie ini memungkinkan Situs Web kami untuk memberikan fungsi yang lebih baik dan fitur yang dipersonalisasi. Cookie semacam ini mungkin diterapkan oleh kami atau oleh penyedia pihak ketiga yang layanannya telah kami tambahkan ke halaman kami. Jika Anda tidak mengizinkan cookie ini, beberapa atau semua layanan tersebut mungkin tidak berfungsi dengan baik.
  • Cookie Kinerja/Analitik. Cookie ini membantu kami menghitung jumlah kunjungan dan sumber traffic sehingga kami dapat mengukur dan meningkatkan kinerja Situs Web kami. Cookie semacam ini membantu kami mengetahui halaman mana yang paling populer dan yang tidak, serta seperti apa pergerakan pengunjung di Situs Web kami. Semua informasi yang dikumpulkan oleh cookie ini digabungkan setelah dikumpulkan. Jika Anda tidak mengizinkan cookie ini, kami tidak dapat mengukur traffic ke Situs Web kami dan tidak dapat memantau kinerjanya.
  • Cookie Penargetan/Iklan Cookie ini mungkin diterapkan melalui Situs Web kami oleh mitra periklanan kami. Cookie semacam ini dapat digunakan oleh mitra tersebut untuk membuat profil minat Anda dan menayangkan iklan yang relevan bagi Anda di situs web lain. Cookie ini tidak secara langsung menyimpan informasi pribadi tentang Anda, tetapi didasarkan pada identifikasi unik terhadap browser dan perangkat internet Anda. Jika Anda tidak mengizinkan cookie ini, Anda akan menerima iklan yang kurang relevan.

2.2.3 Data perangkat. Kami memperoleh data terkait perangkat Anda, sebagaimana dijelaskan dalam Pemberitahuan Privasi kami, untuk tujuan yang tercantum di bagian Cara kami menggunakan informasi Anda dan dasar hukum kami dalam pemberitahuan tersebut.

3 PEMBERIAN PERSETUJUAN PENGGUNAAN COOKIE DAN INFORMASI PRIBADI YANG DIKUMPULKAN OLEH COOKIE

3.1 Beberapa jenis cookie yang kami gunakan sangatlah penting agar Situs Web kami dapat berfungsi. Misalnya, ketika Anda mengunjungi Situs Web kami untuk pertama kali, kami akan memberi Anda pemberitahuan cookie dan alat (Alat Cookie)) yang meminta persetujuan Anda atas cookie yang tidak esensial, Kami harus menggunakan cookie untuk menyimpan preferensi cookie Anda agar kami dapat mematuhi hukum yang berlaku (Anda dapat melihat perincian cookie tersebut dalam tabel di bawah ini).

3.2 Ketika Anda mengunjungi Situs Web kami untuk pertama kali, kami secara otomatis menerapkan cookie esensial di perangkat Anda yang benar-benar diperlukan agar Situs Web kami dapat berfungsi. Sehubungan dengan jenis cookie lain yang akan kami gunakan, Anda akan diminta untuk memberikan persetujuan atas penggunaan cookie tersebut menggunakan Alat Cookie kami. Jika Anda tidak memberikan persetujuan menggunakan Alat Cookie, kami tidak akan menerapkan cookie tersebut di perangkat Anda.

3.3 Jika Anda tidak memberikan persetujuan, Situs Web kami masih dapat berfungsi, tetapi beberapa fitur yang ditingkatkan dan yang dipersonalisasi mungkin tidak dapat berfungsi.

3.4 Jika memberikan persetujuan terkait dengan cookie, itu berarti Anda juga memberikan persetujuan kepada kami dan pihak ketiga terkait yang memanfaatkan cookie untuk menggunakan informasi pribadi Anda dengan cara yang tercantum dalam Pemberitahuan Privasi kami. Kami hanya akan menerapkan atau membaca cookie yang relevan selama durasi yang tercantum dalam tabel di bawah ini. Anda dapat menarik kembali persetujuan kapan saja menggunakan Alat Cookie untuk menonaktifkan/membatalkan keikutsertaan dari cookie yang terkait. File cookie mungkin masih tersimpan di perangkat Anda setelah Anda memilih untuk membatalkan keikutsertaan dalam penggunaan cookie. Silakan lihat bagian Cara mengendalikan dan menghapus cookie dalam kebijakan ini atau periksa halaman bantuan browser Anda untuk mengetahui cara menghapus file tersebut dari perangkat Anda.

3.5 Jika Anda menarik kembali persetujuan terkait penggunaan kami atas cookie yang tidak esensial, persetujuan yang telah Anda berikan kepada kami untuk memanfaatkan informasi yang kami kumpulkan menggunakan cookie juga akan ditarik kembali. Silakan lihat Pemberitahuan Privasi kami untuk mengetahui perincian lebih lanjut.

4 COOKIE YANG DIGUNAKAN DI SITUS WEB KAMI

4.1 Tabel di bawah ini mencantumkan cookie pihak pertama dan pihak ketiga yang diterapkan dan dibaca di perangkat Anda. Alasan hukum (dikenal juga sebagai “dasar yang sah”) penggunaan informasi pribadi yang dikumpulkan menggunakan cookie juga dicantumkan dalam tabel. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang dasar yang sah yang kami gunakan untuk mendasari penggunaan informasi Anda, silakan baca Pemberitahuan Privasi kami.

4.2 Beberapa cookie pihak ketiga diterapkan oleh pihak ketiga yang menyediakan layanan untuk kami serta yang bertindak atas nama kami dan sesuai dengan instruksi dari kami. Pemberitahuan Privasi kami berlaku atas semua informasi pribadi yang dikumpulkan menggunakan cookie tersebut.

Pihak ketiga lainnya adalah perusahaan yang menggunakan informasi pribadi demi tujuan bisnis mereka sendiri dan yang, untuk tujuan undang-undang perlindungan data, merupakan “pengontrol” atas dasar kemampuannya sendiri. Meski kami sudah menyediakan rangkuman cookie pihak ketiga untuk perusahaan-perusahaan tersebut dalam tabel di bawah ini, sebaiknya Anda juga memeriksa kebijakan privasi pihak ketiga yang terkait menggunakan tautan dalam tabel untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai penggunaan cookie dan informasi pribadi yang dikumpulkan menggunakan cookie.

Nama Durasi Pihak Pertama/Ketiga & Tujuan Kategori Dasar yang sah atas informasi pribadi yang dikumpulkan oleh cookie
ASP.NET_Session Sesi Pihak Ketiga Radancy (penyedia layanan Alat Cookie)
Digunakan oleh Microsoft.Net Framework untuk menyampaikan halaman situs kepada Anda.
Benar-benar
diperlukan
Kewajiban hukum
CookieConsent 30 hari Pihak Pertama
Menyimpan preferensi cookie Anda
Benar-Benar
Diperlukan
Kewajiban hukum
CookieBehavior 1 hari Pihak Pertama Benar-Benar
Diperlukan
Digunakan untuk menentukan jenis mekanisme persetujuan cookie yang diperlukan berdasarkan lokasi Anda.
PersonalizationCookie 30 hari Pihak Pertama
Digunakan untuk menampilkan konten yang relevan di situs berdasarkan interaksi terakhir pengguna.
Fungsional Persetujuan
savedViewJobs 30 hari Pihak Pertama
Digunakan di modul Recently Viewed Job untuk membantu menampilkan tautan lowongan pekerjaan yang mungkin sudah Anda simpan.
Fungsional Persetujuan
searchFormCookie 30 hari Pihak Pertama
Digunakan untuk menyimpan lokasi terakhir pengguna yang dipilih untuk pencarian.
Fungsional Persetujuan
SearchVisitorid 1 tahun Pihak Pertama
Digunakan agar sistem kami mengenali Anda dan dapat menampilkan semua interaksi yang pernah Anda lakukan dengan situs kami.
Analitik Persetujuan
Sp 2 tahun Pihak Pertama
Digunakan untuk pemasaran ulang, optimasi, atribusi, dan rujukan untuk iklan lowongan pekerjaan yang terprogram.
Penargetan Persetujuan
_ga 2 tahun Pihak Ketiga
Google (Penyedia layanan analitik)
Cookie ini digunakan untuk mengumpulkan informasi tentang cara pengunjung Situs Web kami menggunakan Situs Web kami, yang dapat membantu kami meningkatkan kualitasnya. Jenis informasinya meliputi jumlah pengunjung Situs Web kami, dari mana pengunjung dapat sampai ke Situs Web kami, dan halaman yang telah mereka lihat di Situs Web kami.
Silakan lihat bagian Google Analytics di bawah untuk mengetahui informasi lebih lanjut.
Kinerja/Analitik Persetujuan
Qualtrics Survey 1 bulan Pihak Ketiga
Cookie ini digunakan untuk menyimpan waktu ketika Anda memberikan umpan balik melalui survei Qualtrics agar Anda tidak diminta mengirimkan umpan balik lagi jika kembali mengunjungi situs Talent Brew dalam waktu 1 tahun.
Silakan lihat bagian Konten Tersemat di bawah untuk mengetahui informasi lebih lanjut.
Fungsional Persetujuan
TMP.CookieRincianAnggota Sesi Pihak Pertama
Menyimpan token yang terenkripsi dan ditandatangani yang dibuat saat pengguna masuk ke Portal Komunitas Bakat dan memberikan indikasi kepada sistem bahwa pengguna benar-benar masuk di permintaan selanjutnya. Hal ini diperlukan untuk menjamin keamanan profil dan kerahasiaan pengguna.
Benar-benar diperlukan N/A. Tidak ada informasi pribadi yang dikumpulkan oleh cookie

5 GOOGLE ANALYTICS

5.1 Situs Web kami menggunakan Google Analytics, layanan analitik web yang disediakan oleh Google. Google Analytics menggunakan cookie untuk menganalisis penggunaan Situs Web kami oleh Anda dan pengunjung lain. Informasi yang dihasilkan oleh cookie tentang penggunaan Situs Web kami biasanya dikirimkan ke server Google di Amerika Serikat untuk disimpan. Silakan lihat Pemberitahuan Privasi kami untuk mengetahui informasi lebih lanjut tentang informasi yang dikirimkan ke luar negeri.

5.2 Kami telah mengaktifkan anonimisasi alamat protokol internet (IP) untuk Google Analytics sehingga alamat IP Anda akan disingkat terlebih dahulu sebelum dikirimkan ke Google jika Anda berlokasi di Inggris atau Wilayah Ekonomi Eropa. Alamat IP lengkap akan dikirimkan ke server Google di Amerika Serikat dan disingkat di sana hanya dalam kasus tertentu. Google akan menggunakan informasi ini atas nama kami untuk mengevaluasi penggunaan Situs Web kami oleh Anda dan pengguna lain, untuk menyusun laporan tentang aktivitas di Situs Web kami, dan untuk tujuan lain yang berkaitan dengan penggunaan situs kami guna menyediakan layanan kepada kami.

5.3 Alamat IP yang dikirim oleh browser Anda ke Google Analytics tidak akan digabungkan dengan data Google yang lain. Silakan lihat Pemberitahuan Privasi kami untuk perincian mengenai informasi pribadi yang kami kumpulkan dari Anda menggunakan layanan Google Analytics.

6 KONTEN TERSEMAT

6.1 Kami mungkin menyematkan konten dari penyedia pihak ketiga dalam situs Talent Brew kami.

6.2 Silakan lihat pemberitahuan privasi berikut untuk mengetahui informasi lebih lanjut:

6.2.1 Qualtrics https://www.qualtrics.com/privacy-statement/

6.2.2 Social Wall https://walls.io/privacy

7 CARA MENGENDALIKAN DAN MENGHAPUS COOKIE

7.1 Anda dapat mengubah preferensi cookie kapan saja dengan menghapus cookie menggunakan browser Anda dan me-refresh halaman di Situs Web kami atau menggunakan Alat Cookie kami.

7.2 Anda dapat mengunjungi http://www.allaboutcookies.org/ yang berisi informasi menyeluruh mengenai cara melakukan hal ini di berbagai browser. Anda juga akan menemukan keterangan tentang cara menghapus cookie dari perangkat Anda serta informasi umum tentang cookie. Harap diingat bahwa, karena situs web tersebut tidak dimiliki atau dikelola oleh kami, kami tidak bertanggung jawab atas konten dalam situs tersebut.

7.3 Terkait cookie Google Analytics, Anda juga dapat menggunakan alat khusus dari Google untuk membatalkan keikutsertaan di https://tools.google.com/dlpage/gaoptout.

8 PERUBAHAN

Kami dapat melakukan perubahan terhadap Kebijakan Cookie ini kapan saja dengan memposting teks kebijakan yang sudah direvisi di Situs Web kami. Perubahan apa pun akan berlaku 7 hari setelah tanggal kami memposting perubahan ketentuan di Situs Web kami, mana pun yang lebih dahulu.

9 HUBUNGI KAMI

Jika Anda memiliki pertanyaan atau masalah terkait cookie atau privasi Anda saat menggunakan Situs Web kami, silakan hubungi detail kontak di bagian Cara menghubungi kami di Pemberitahuan Privasi kami.

Terakhir diperbarui: 24/03/2022